News

Pembagian Grup Liga 4 Jawa Timur: Surabaya Muda, Bajol Ijo dan PS Kopa Siap Berlaga

17 Dec 2024

Surabaya  - Setelah Liga 3 Nasional resmi berubah format dan nama menjadi Liga Nusantara, Liga 3 Provinsi resmi berubah label menjadi Liga 4. Namun, masih dilaksanakan dengan format regional.



Liga Nusantara resmi bergulir pada Jumat (13/12) lalu, dengan peserta terdiri dari 10 klub yang gugur di babak 16 besar Liga 3 Nasional 2024, dan 6 klub yang terdegradasi dari Liga 2 2023/2024. Liga Nusantara dijadwalkan bergulir hingga 26 Februari 2025 dengan total 146 pertandingan. Mulai dari fase grup hingga babak final dan play-off promosi ke Liga 2 2025/2026.



Untuk Liga 4 Provinsi Jawa Timur (Jatim), sama seperti Liga 3 Jatim 2023, kompetisi berada di bawah naungan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jatim. Sebanyak 66 klub telah mendaftarkan diri untuk berkompetisi untuk Liga 4 Jatim musim 2025 mendatang, jauh lebih banyak ketimbang Liga 3 Jatim 2023 yang diikuti 54 tim.



“Liga 4 Jatim ini jumlah pesertanya terbanyak se-Indonesia. Saat ini sudah ada 14 tuan rumah, dua sisanya akan di-handle oleh Asprov,” jelas Sekretaris Asprov PSSI Jatim, Dyan Puspito Rini dalam pertemuan manajer klub di di Surabaya Suites Hotel Kamis lalu (12/12).



Liga 4 Jatim direncanakan dibagi menjadi 16 grup yang berisi empat klub di setiap grup, kecuali Grup D dan I yang berisi lima klub. Sama seperti Liga 3 Jatim sebelumnya, fase grup dilaksanakan dengan format home tournament di 16 lokasi, dan setiap klub akan bertanding satu sama lain satu kali.



Saat ini, klub calon tuan rumah terdiri dari 14 tim, yakni Persewangi Banyuwangi, Mitra Surabaya, Persid Jember, Perseba Bangkalan, Persida Sidoarjo, Sinar Harapan Sidoarjo, Arema Indonesia, Persikoba Batu, Triple’S Kediri, Persedikab Kediri, Inter Kediri, Nganjuk Ladang, dan Persepon Ponorogo. Sesuai ujaran Rini, dua lokasi tersisa akan ditentukan langsung oleh pihak Asprov sebagai operator liga.

Liga 4 direncanakan dimulai pada 5 Februari mendatang, dengan pertandingan pembuka diselengagrakan di Stadion Jember Sport Garden.

“Target kami selesai pada 29 Februari, jadi sebelum Ramadhan harus selesai,” ungkap Rini.



Meskipun wakil utama Bojonegoro, Persibo Bojonegoro telah lulus dari ujian Liga 3 dan kini berlaga di Liga 2, Bojonegoro masih memiliki wakil untuk berlaga di Liga 4 Jatim, yakni Bojonegoro FC (BFC). Sementara, klub pembinaan pemain muda Lamongan, Lamongan FC (LAFC) akhirnya kembali merumput setelah absen pada Liga 3 Jatim 2023 lalu.



Bojonegoro FC bakal tergabung di Grup L melawan Inter Kediri, PS Blitar Raya dan Naga Emas Asri, dengan Inter Kediri bertindak selaku tuan rumah di Stadion Brawijaya Kediri. Sementara itu, Lamongan FC tergabung di Grup M bersama Nganjuk Ladang, Ngawi FC dan Bumi Wali FC Tuban


Pembagian Grup Liga 4Jatim:


Grup A 
#Team
1Banyuwangi Putra 
2PSSS Situbondo
3Persebo Muda  Bondowoso
4Persewangi Banyuwangi
  
Grup B 
#Team
1Mitra Surabaya
2Persebo 1964
3Perseta Tulungagung
4Persikapro  Probolinggo
  
  
Grup C 
#Team
1PSIL Lumajang
2Persekap Kota  Pasuruan
3Persid Jember
4Persipro 1954
  
Grup D 
#Team
1Cahaya Muda Pamekasan
2Perseba Bangkalan
3Persepam Pamekasan
4Persesa Sampang
5Perssu Madura City
  
  
Grup E 
#Team
1Akor FC Jombang
2Gen-B Mojokerto
3Persida Sidoarjo
4Sang Maestro FC
  
  
Grup F 
#Team
1Mojokerto FC
2PS Kota Pahlawan
3PS Sinar Harapan
4PSPK Kota Pasuruan
  
  
Grup G 
#Team
1Arema Indonesia
2Blayu FC
3Mojosari Putra
4Suryanaga Connection
  
Grup H 
#Team
1Blitar Poetra
2PSBK Kota Blitar
3Persekam Metro FC
4Persikoba Batu
  
Grup I 
#Team
1Assyabaab Bangil
2PS Mojokerto Putra
3PSID Jombang
4Pasuruan United
5Surabaya Muda
  
Grup J 
#Team
1Asifa Malang
2Malang United
3Pare FC
4Triple’s Kediri
  
GRUP K 
1Persedikab Kediri
2Persenga Nganjuk
3Persiga Trenggalek
4Persekama Kab. Madiun
  
GRUP L 
1Inter Kediri
2PS Blitar Raya
3Naga Emas Asri
4Bojonegoro FC
  
  
GRUP M 
1Nganjuk Ladang
2Ngawi FC
3Bumi Wali Tuban
4Lamongan FC
  
GRUP N 
1Persem Mojokerto
2Persegres Putra  Gresik
3Bajul Ijo Surabaya
4Kresna Unesa FC
  
  
GRUP O 
1Perseta 1970  Tulungagung^
2Persema Malang
3AC Majapahit
4Hizbul Wathan FC
  
GRUP P 
1Persepon Ponorogo
2PSHW Ponorogo
3Perspa Pacitan
4Persinga Ngawi